Perusahaan Tambang PT.GMS Minta Maaf ke Warga di Konsel, Ada Apa?
Baca Juga : Kapal Tongkang PT GMS Nyaris Karam, Ore Nikel Tumpah Cemari Laut di Laonti
PT.GMS Janji Realisasikan Dana CSR
Kemudian, kata dia pihaknya masih fokus untuk merealisasikan dana Corporate Social Responsibility (CSR).
“Kami berharap masyarakat lingkar perusahaan PT. GMS dapat bersinergi dengan baik bersama perusahaan,” ucap Airin.
Sementara itu, Project Manager PT. GMS, Muhammad Haris mengungkapkan pihak perusaahannya juga telah memberikan dampak positif berupa jaminan CSR kepada masyarakat sekitar PT. GMS yang disepakati pihak perusahaan bersama empat kepala desa melalui penandatanganan MOU.
“Sejak 2018 kami sudah ada MOU yang disepakati bersama masyarakat berupa CSR dan bantuan yang diminta oleh masyarkat. Itu dibuat antara masyarakat lingkar tambang dan PT. GMS, yakni empat desa dan sampai sekarang masih berlaku,” beber Haris, Senin (27/9/2021).
Tambahnya terkait dana CSR sebagian telah direalisasikan. Untuk diketahui, PT. GMS sudah merealisasikan CSR perusahaan melalui bantuan sembako di 19 desa dan bantuan masjid di 9 desa. Selain itu, ambulance laut dan bus sekolah tinggal menunggu waktu untuk di antar ke Laonti.


Tinggalkan Balasan