metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 16 November 2025

Hore, Menteri Buka Blokir 52 Desa di Konawe, Dana Desa Segera Cair

Foto. Ilustrasi

Selanjutnya, perekaman jumlah keluarga Penerima Manfaat pada masing-masing desa pada aplikasi OMSPAN untuk keperluan penyaluran BLT Desa.

Terakhir, rincian Dana Desa setiap desa untuk keperluan penyaluran DD yang diearmaked delapan persen.

Pasca dikeluarkannya nota dinas pemberitahuan itu, Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa langsung memanggil seluruh 52 Kepala Desa (Kades) di kediamannya Rumah Jabatan (Rujab).

“Semalam saya dapat kabar lewat radiogram yang dikirim Kemenkeu. Isinya terkait pembukaan blokir DD. Jadi yang namanya desa fiktif alhamdulillah sudah tidak ada lagi,” kata Kerry dihadapan para Kades, Selasa (9/3/2021).

Dihadapan para Kades, orang nomor satu di Konawe itu menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah turut membantu selama proses pengurusan untuk membuka blokir dana desa di Konawe.

Ia juga menyebut, setelah dibukanya blokir terhadap dana desa oleh Kemenkeu, berharap polemik yang selama ini terjadi di Konawe berakhir.

“Terimakasih pemerintah pusat sudah memikirkan masalah ini, sehingga 52 desa di Konawe ini sudah sah secara undang-undang. Dan yang terpenting, terimakasih kepada Presiden Jokowi karena sudah memberikan perhatian kepada Konawe,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!