Basarnas Hentikan Pencarian 2 Korban Tenggelam di Pantai Batu Gong
Kendari – Tim Basarnas Kendari secara resmi mengumumkan untuk menghentikan proses pencarian terhadap 2 warga yang hilang di pantai Batu Gong.
Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, pencarian dihentikan setelah pihaknya telah melakukan proses pencarian namun korban tidak ditemukan.
“Sesuai dengan ketentuan dan SOP keselamatan Basarnas, pencarian hanya dapat dilakuka hingga hari ke-7. Setelah menutup resmi proses pencarian, seluruh personel ditarik kembali ke kantor,” ujar Aris dalam keterangannya yang diterima metrokendari.com, Sabtu (17/7/2021).
Meski operasi pencarian telah dinyatakan ditutup, Aris mengatakan pihaknya tetap melakukan pemantauan dan akan turun kembali jika ada informasi terkait keberadaan korban.
Baca Juga
“Operasi SAR dapat dibuka kembali apabila diketemukan tanda-tanda keberadaan korban,” ucapnya.
- 9 Mahasiswa UHO Tenggelam di Pantai Batu Gong, 1 Meninggal, 1 Hilang
- Kronologi Rombongan Mahasiswa UHO Tenggelam Diseret Ombak Pantai Batu Gong
Diberitakan metrokendari.com sebelumnya, sebanyak 11 wisatawan yang terdiri 9 mahasiswa dan 2 warga sekitar terseret ombak di pantai Batu Gong, pada Minggu (11/7/2021) sore.
Kejadian nahas itu terjadi ketika beberapa mahasiswa mencoba...
Tinggalkan Balasan