metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Apes! Gara-Gara Bau Parfum Menyengat, Seorang Maling di Bogor Gagal Mencuri

Apes! Gara-Gara Bau Parfum Menyengat, Seorang Maling di Bogor Gagal Mencuri

METROKENDARI.COM – Pencurian oleh pria inisial Cimol (20) di Parung, Kabupaten Bogor, berakhir gagal. Dia dipergoki oleh korban gara-gara bau parfum yang menyengat.

Cimol melakukan pencurian di rumah korban inisial AK (37) di Kampung Sawah, Desa Jabon Mekar, Parung, Kabupaten Bogor, pada pukul 04.30 WIB Subuh tadi. Pemilik rumah terbangun karena mencium parfum yang menyengat.

“Pada saat korban AK sedang tidur di kamar terbangun karena mencium bau minyak wangi yang menyengat,” kata Kapolsek Parung AKP Dodi Rosjadi, dalam keterangannya kepada wartawan, Sabtu (7/9/2024).

Saat terbangun, AK kaget mendapati seorang laki-laki di kamarnya. AK kemudian mencoba mengejar pelaku yang hendak kabur lewat jendela.

“Pelaku melihat korban terbangun, kemudian pelaku langsung lari menuju ke arah jendela yang sudah terbuka,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!