metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Sabtu, 18 Januari 2025

Viral, Seorang Penumpang Dianiaya Gara-gara Pungli di Pelabuhan Amolengo

Nampak korban dikejar dan dianiaya oleh dua orang di pelabuhan Amolengo, pada Selasa (07/12/2021) Foto. Screnshoot video

Kendari – Sebuah video penganiayaan yang dialami oleh seorang penumpang di Pelabuhan Amolengo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), viral di media sosial (Medsos).

Terlihat pada video tersebut seorang penumpang mengenakan baju kaos hitam ditendang oleh pria yang diduga preman. Diduga peristiwa itu terjadi pada Selasa (07/12/2021) siang.

Belum diketahui secara pasti kronologi kejadian tersebut. Namun menurut korban saat dalam video wawancaranya, ia mengaku ditagih uang sebesar Rp20 ribu oleh pelaku saat masuk ke dalam pelabuhan.

“Tadi saya dipunggut uang saat saya masuk di pelabuhan, tidak tahu itu pembayaran apa dan itu pungli. Kalau dia minta saja saya pasti kasih, tapi jangan dasar karena saya masuk pelabhan lalu dimintai uang, itu saya tidak terima,” ujarnya.

Baca Juga : Seorang Pria di Kolut Kritis Usai Dikeroyok Puluhan Orang Pakai Sajam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!