metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Sabtu, 18 Januari 2025

PW Muslimat NU Sultra Gelar Doa Bersama Agar Pandemi Covid-19 Segera Berakhir

Acara doa bersama yang digelar oleh PW Muslimat NU Sultra

Kendari – Pengurus Wilayah Muslimat Nahdlatul Ulama Sulawesi tenggara (PW MUSLIMAT NU SULTRA), menggelar doa bersama agar Indonesia segera pulih dari Pandemi Covid-19.

Acara doa bersama itu digelar secara virtual yang diikuti oleh seluruh pengurus dan anggtoa NU di Sultra, pada Kamis (2/9/2021).

Ketua PW MUSLIMAT NU Sultra, Yuni susilowati mengatakan, bertujuan untuk memberikan doa terhadap para masyarakat yang tengah menjalani isolasi, dan juga untuk seluruh tenaga kesehatan, maupun dokter yang telah menjadi garda terdepan selama pandemi Covid-19 ini.

“Kegiatan ini untuk memberikan penguatan kepada mereka yang masih terkena covid 19, yang masih menjalani isolasi dan untuk meraka para tenaga kesehatan dan Dokter semoga mereka diberi kesabaran sehingga dapat melewati ujian ini. Semoga dengan riyadhoh ini wahab virus covid 19 segera berakhir sehinga indonesia menjadi bangsa yang sehat, bangsa yang tangguh dan bangsa yang maju,” ujar Yuni dalam sambutannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!