Pj Gubernur Sultra Hadiri Puncak Acara Festival LIKE-2 Tahun 2024
Jakarta – Penjabat (Pj.) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto menghadiri acara puncak peringatan Festival Lingkungan-Iklim-Kehutanan-Energi Baru Terbarukan (LIKE-2) tahun 2024, yang diselenggarakan di JCC Jakarta, Jumat (09/08/24).
Acara diawali dengan sambutan dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Men-LHK) Siti Nurbaya, yang menyampaikan pentingnya penyerahan Surat Keputusan (SK) terkait Hutan Sosial dan Tanah Obyek Reforma Agraria (TORA).
“Penyerahan SK Hutan Sosial dan TORA ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk memberikan akses kelola lahan yang berkeadilan bagi masyarakat sekitar hutan,” ungkapnya.
Penyerahan ini mencakup 1,07 juta hektar tanah Hutan Sosial, termasuk Hutan Adat, dan 43 ribu hektar untuk TORA. Selain itu, juga diserahkan SK untuk peremajaan kebun sawit rakyat seluas 37 ribu hektar.
Tinggalkan Balasan