Pendamping Dilarang Masuk Pada Acara Wisuda Kampus UHO Tuai Protes
METROKENDARI.ID – Prosesi wisuda kampus Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari yang dijadwalkan berlangsung 1-2 Februari 2023 menuai kritik setelah para pendamping wisudawan tidak diperkenankan untuk memasuki ruang tempat pelaksanaan wisuda.
Larangan itu tertulis dalam catatan undangan wisudawan yang dikeluarkan Ketua Senat UHO, Profesor La Niampe pada Kamis (26/1/2023) lalu.
Sontak keputusan ini membuat sejumlah wisudawan kesal dan marah. Pelarangan itu dianggap tidak adil karena membuat orang tua mereka tidak bisa menyaksikan secara langsung proses kegiatan wisuda.
Desi (nama samaran) salah satu wisudawan menyatakan, sangat kecewa dan merasa tidak seharusnya orang tua dibatasi untuk melihat anaknya saat menaiki podium wisudawan.
“Alasannya orang tua sudah menafkahi dan bekerja keras menyekolahkan kita, tapi masa wisuda dilarang saksikan anaknya. Rasanya tidak elok lah perjuangan orang tua mahasiswa diperlakukan begitu,” ungkapnya dihubungi Selasa (31/1/2023).
Tinggalkan Balasan