Mengenang 18 Tahun Dahsyatnya Tsunami Aceh
METROKENDARI.ID – Hari ini tepat 18 tahun tsunami Aceh terjadi. Pada 26 Desember 2004, pesisir Aceh disapu gelombang tsunami dahsyat pasca gempa berkekuatan M 9,3 yang terjadi di dasar Samudera Hindia.
Peristiwa itu terjadi pada hari Minggu pagi, hari yang biasanya menjadi waktu masyarakat beristirahat atau berkumpul bersama keluarga menikmati libur akhir pekan. Di hari Minggu 26 Desember 2004, warga Aceh tak kuasa berhadapan dengan alam yang tengah menunjukkan kekuatannya.
Berikut adalah fakta-fakta tsunami Aceh 18 tahun yang lalu.
Diawali Gempa
Dikutip dari DW News, tsunami Aceh didahului gempa yang terjadi pada pukul 07.59 WIB. Tak lama setelah itu, muncul gelombang tsunami dengan ketinggian diperkirakan mencapai 30 meter dan kecepatan hingga 100 meter per detik, atau 360 kilometer per jam.
Tinggalkan Balasan