metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Sabtu, 31 Januari 2026

LBH HAMI Sultra Desak Kapolda Sultra Segera Tangkap Aktor Pembakaran Rumah Tani di Konsel

Ketua LBH HAMI Sultra, Andre Dermawan (Dok.metrokendari.com)

METROKENDARI.COM – Aksi pengrusakan dan pembakaran rumah tani yang terjadi di Kecamatan Angata, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara, dikecam banyak pihak.

Salah satunya Ketua Lembaga Bantuan Hukum HAMI Sultra, Andre Dermawan, mengecam aksi pembakaran rumah warga tersebut yang diduga dilakukan oleh PT Marketindo Selaras.

Baca Juga : Derita Petani di Angata Konsel Berjuang Pertahankan Lahan yang Dikuasai PT Marketindo Selaras

Atas kejadian tersebut, Andre mendesak Kapolda Sultra segera menangkap para pelaku perusakan dan pembakaran rumah warga oleh kelompok diduga dari pihak PT Marketindo Selaras.

“Saya mendesak Kapolda Sultra menangkap oknum Humas PT Marketindo Selaras inisial PLW yang memimpin dalam aksi perusakan dan pembakaran rumah tani warga di Kecamatan Angata,” ujar Andre dikutip dalam video yang diunggah dalam akun facebooknya, Jumat (30/1/2026).

Baca Juga : PT Marketindo Selaras Dikecam Soal Dugaan Pembakaran Rumah Warga di Angata Konsel

Andre mengungkapkan, oknum Humas PT Marketindo Selaras itu sebelumnya sudah pernah juga dilaporkan dengan kasus yang sama di Polda Sultra.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!