Kapolres Konut Cek Posko Pengamanan Operasi Ketupat Anoa 2023
Himbauan Kapolres
Kapolres Konut, AKBP Priyo Utomo, memgimbau kepada para pemudik baik yang menggunakan roda dua maupun roda empat dan melintas di wilayah Polres Konut, agar sebelum mudik terlebih dahulu mengecek kondisi kendaraan.
“Kendaraan dipastikan dalam kondisi baik dan layak sebelum digunkan untuk mudik,” kata Kapolres.
Lalu selanjutnya, para pemudik harus menyiapkan surat-surat kendaraan, dan menggunakan kelengkapan kendaraan seperti mengenakan helem, kaca spion terpasang. Kemudian selalu mengenakan sabuk pengaman untuk pengendara mobil.
Mantan Kasubdit Tipidter Polda Sultra ini juga mengimbau agar para pemudik harus dalam kondisi sehat, dan tidak terpengaruh minuman beralkohol maupun zat adiktif lainnya.
“Jika merasa lelah dan ngantuk, di posko pengamanan kami sudah siapkan rest area atau tempat istirahat yang bisa dimanfaatkan oleh pemudik,” katanya.
Tinggalkan Balasan