Jalan Rusak Parah Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Blokir Jalan di Baruga
“Pernah ji diaspal, tapi hanya ditempel-tempel saja. Kalau sudah banjir, terangkat lagi itu yang sudah ditempel pakai aspal tipis,” beber Arman.
Menurutnya, sudah banyak pengendara sepeda motor yang alami kecelakaan saat melintasi jalan yang rusak penuh kubangan itu.
“Banyak mi yang biasa jatuh disitu, kalau tidak hapal mana yang ada lubangnya pasti jatuh,” tuturnya.
Arman berharap, Pemerintah tidak tinggal diam dan harus segera memperbaiki jalan tersebut. Sebab, kondisinya sudah semakin memprihatinkan dan rawan terjadi kecelakaan.
“Kalau bisa Pemerintah cepat mi perbaiki ini jalan. Kalau tidak percaya, jalan-jalan mi kesini tes-tes mobil dinasnya kasih lewat disini,” ucap Arman. (MK)
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tinggalkan Balasan