Irwan Ardiansyah, Pembalap Motor Legendaris Asal Yogyakarta Meninggal Dunia
METROKENDARI.ID – Pembalap motor legendaris asal Yogyakarta, Irwan Ardiansyah dikabarkan meninggal dunia pada Selasa (28/3/2023).
Kabar duka meninggalnya pembalap legendaris itu tersebar dalam unggahan instagram @irwanardiansyah_official. Unggahan tersebut sontak dibanjiri komentar ucapan duka dari para fans maupun kerbat.
“Telah berpulang ke Rahmatullah Irwan Ardiansyah pada hari Selasa 28 Maret 2023,” tulis foto pada IG story @irwanardiansyah_official, dikutip dari akun instagram @irwanardiansyah_official.
Berdasarkan dari unggahan tersebut, jenazah Irwan Ardiansyah rencananya akan dimakamkan di kampung halamannya di Jalan Parangtritis Km 4,5.
“Mohon dibukakan pintu maaf seluas-luasnya, semoga Allah mengampuni segala dosanya melipatgandakan amal ibadahnya dan menempatkan Beliau di tempat terbaik di sisi-Nya,” seperti tertulis pada instagram @irwanardiansyah_official.
1 Komentar