Investasi Asing-Investasi Domestik, Adakah Bedanya?
Untuk tenaga kerja level bawah yang tidak memerlukan keterampilan khusus maka dapat dipastikan bahwa perusahaan akan dapat menggunakan tenaga kerja lokal di sekitar areal pertambangan.
Penanaman modal asing memang biasanya mereka memiliki nilai investasi yang besar dan bahkan fantastis, tapi ingat…..dan selalu diingat bahwa mereka akan selalu memikirkan bagaimana dari nilai investasi tersebut dapat kembali ke negaranya sebanyak-banyaknya. Koq bisa ?
Mereka akan mengambil sebanyak mungkin tenaga kerja yang bisa mereka pekerjakan dari negaranya (apalagi kalau aturan ketenagakerjaan kita terlalu kendor) dan ini berarti uang kembali ke negara investor asing tersebut. Dan kebanyakan tenaga-tenaga ahli yang berupah tinggi juga didatangkan dari negaranya.
Belum lagi kalo berbicara peralatan, utamanya alat berat bisa dipastikan akan dipasok langsung juga dari negaranya. Sedangkan kita tahu bahwa nilai alat berat tersebut tidak lah kecil apalagi dalam jumlah yang banyak.
Tinggalkan Balasan