METROKENDARI.COM – Saat musim kemarau, banyak orang mengoperasikan AC mereka sepanjang hari tanpa henti. Udara yang sejuk tentunya memberikan kenyamanan saat cuaca panas.
Untuk memastikan efisiensi yang optimal, penting untuk tidak menghalangi unit pendingin udara, baik itu model jendela maupun ventilasi di dinding atau lantai.
1. Peralatan Besar
Melansir Better Homes & Gardens, pada (21/10/2024), jika kamu menggunakan unit jendela atau ventilasi lantai atau dinding, pastikan aliran udara tidak terhalang agar udara dingin dapat tersebar ke seluruh ruangan.
Hindari menempatkan furnitur besar seperti kursi berlengan di depan atau di atas ventilasi, dan pastikan area di depan unit jendela tetap bersih.
Furnitur besar lain yang sebaiknya tidak diletakkan dekat atau tepat di depan AC meliputi sofa, rak buku, lemari, dan kepala tempat tidur.
2. Tanaman Rumah
Jauhkan tanaman hias setidaknya tiga kaki dari ventilasi udara, karena aliran udara dingin yang langsung dapat mempengaruhi kesehatan, pertumbuhan, dan tampilan tanaman. Sebagian besar tanaman pot tumbuh optimal dalam lingkungan yang hangat dan lembap.
Baca Juga
Sehingga paparan udara dingin, terutama jika langsung diarahkan ke tanaman, dapat menyebabkan dehidrasi yang membuat daun tanaman mengkerut, layu, kering, atau berubah warna.
3. Barang Elektronik
Memang tidak terlihat seperti itu, tapi perangkat elektronik layaknya TV atau konsol game mengeluarkan suhu panas yang bisa mempengaruhi suhu ruangan di rumah kamu.
Jauhi perangkat elektronik ini dari sekitar unit pendingin udara, guna memastikan pendingin udara kamu tidak bekerja secara berlebih untuk menahan panas yang dihasilkan dari perangkat ini.
Selain itu, hindari meletakkan pengering pakaian pada sekitar pendingin udara. Mesin cuci bisa mengeluarkan panas yang dapat membuat suhu ruangan menjadi lebih panas dan menyebabkan unit HVAC kamu bekerja lebih keras guna menjaga suhu ruangan agar tetap rendah.
Tak hanya itu, perlengkapan memasak seperti kompor atau oven yang mengeluarkan banyak suhu panas harus dijauhkan dari pendingin udara.
Hal ini bertujuan agar pendingin udara kamu tidak bekerja lebih keras, dan mencegah pembengkakan pada tagihan listrik rumah kamu.
4. Karpet
Ketika AC kamu bekerja melalui ventilasi lantai, maka...