Fakta, Kronologi Pria Dibunuh Teman Lama Secara Sadis di Hotel Kendari
Baca Juga :Â Breaking News! Pelaku Pembunuhan ASN Asal Muna Berhasil Diringkus Buser 77
Lanjut Eka, dalam peristiwa itu pelaku menikam korban menggunakan sebilah badik hingga tewas di atas tempat tidur. Melihat korban tidak bernyawa, pelaku kemudian mencuci tangannya yang berlumuran darah lalu melarikan diri.
“Korban alami luka tusukan sebanyak 21 di tubuhnya. Kemudian pelaku menutup tubuh korban dengan selimut yang ada di kamar hotel tersebut,” tambahnya.
Eka mengungkapkan, pihaknya belum bersedia menjelaskan terkait motif pelaku menghabisi nyawa korban. Alasannya, penyidik sampai saat ini masih lakukan pendalaman.
“Sementara motiv belum bisa kita simpulkan, karena keterangan pelaku selalu berubah-ubah. Ini masih kita dalami motifnya. Jadi mohon bersabar agar kasus ini terang benderang,” ungkapnya.
Sementara itu pelaku saat ini telah diamankan dalam sel tahanan Polresta Kendari, untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.
Diberitakan sebelumnya, seorang pria berinisial AKB (43) tahun, ditemukan tewas bersimbah darah di sebuah kamar hotel di Kecamatan Kambu, Kota Kendari, pada 9 Januari 2025 pukul 16.00 Wita.


1 Komentar