Dukung OJK, UangMe Luncurkan Inisiatif Kolaboratif untuk Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan
“Hal ini sejalan dengan tujuan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) yang mendorong peningkatan literasi keuangan dan memperluas inklusi keuangan di seluruh lapisan masyarakat, khususnya bagi masyarakat yang belum terjangkau oleh layanan keuangan konvensional, dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.”, ujar Sekretaris Jenderal AFPI Tiar Karbala.
Ke depannya, UangMe berencana untuk terus memperkuat kolaborasi dengan berbagai Lembaga Jasa Keuangan lainnya, dengan proyeksi strategis yang telah disiapkan untuk tahun-tahun mendatang. Sebagai bagian dari komitmen ini, UangMe fokus pada penyediaan layanan pembiayaan multiguna yang lebih fleksibel dan mudah diakses oleh masyarakat. Valtala Leifyumna, PR & GR Department Lead Uangme menambahkan “Sejak awal tahun 2024, perusahaan telah berhasil menyalurkan pinjaman lebih dari Rp 1,72 triliun, menunjukkan pertumbuhan yang signifikan dan kepercayaan dari para pengguna”.


Tinggalkan Balasan