metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Sabtu, 18 Januari 2025

Breaking News! Eks Wali Kota Kendari Resmi Ditahan Soal Dugaan Suap Alfamidi

Mantan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir digiring ke mobil tahanan Kejati Sultra, pada Rabu (23/8/2023) malam. Foto. metrokendari.id

METROKENDARI.ID – Mantan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir resmi ditahan oleh penyidik Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara (Kejati Sultra), pada Rabu (23/8/2023) malam.

Sulkarnain Kadir ditahan usai menjalani pemeriksaan sebagai tersangka selama beberapa jam di ruang penyidik Kejati Sultra.

Pantauan metrokendari.com, mantan Wali Kota Kendari itu nampak menggunakan rompi merah yang dikawal petugas Kejati Sultra.

Saat keluar dari ruangan, Sulkarnain Kadir langsung dibawa ke dalam mobil tahanan. Kabarnya akan dibawa ke Rumah Tahanan (Rutan) Kendari.

Saat digiring ke dalam mobil tahanan, Sulkarnain Kadir nampak tidak mau berkomentar dan memilih diam dengan kondisi tangan diborgol.

Diberitakan sebelumnya, Sulkarnajn Kadir ditetapkan jadi tersangka atas dugaan Sual izin pendirian PT Midi Utama Indonesia (MUI) atau Alfamidi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!