Berita Kendari Hari IniMetro KendariNewsPendidikan

BEM FK Universitas Halu Oleo Edukasi Masyarakat Terkait Stunting di Kendari Barat

×

BEM FK Universitas Halu Oleo Edukasi Masyarakat Terkait Stunting di Kendari Barat

Sebarkan artikel ini
Universitas Halu Oleo
Rangkaian kegiatan edukasi stunting BEM FK Universitas Halu Oleo di Kendari Barat, Sabtu (25/6/2022) Foto. Istimewa

Kendari – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Halu Oleo (UHO) menggelar bulan bakti dengan memberikan edukasi kepada masyarakat di Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari terkait stunting (kondisi gagal tumbuh karena kurangnya asupan guzi) terhadap anak usia dini, Sabtu (25/6/2022).

Kegiatan yang bertajuk “Small steps to prevent stunting towards a healthy society” dilaksanakan di aula kantor camat Kendari Barat yang dihadiri langsung oleh Camat Kendari Barat, Amir Yusuf.

Amir Yusuf memberikan apresiasi kepada BEM FH UHO perihal pelaksanaan kegiatan ini, menurutnya, pemberian literasi ini seharusnya bisa menjadi manfaat kepada para orang tua untuk terus memperhatikan tumbuh kembang buah hatinya agar terhindar dari stunting.

“Wilayah kita ini cukup tinggi kasus stuntingnya, jadi harusnya kegiatan ini bisa jadi perhatian warga kita agar bisa menekan angka stuntung itu tadi,” katanya saat memberikan sambutan.

Baca Juga :Siapkan Alumni Siap Kerja, 112 Mahasiswa Vokasi UHO Ikut Pelatihan di BLK Kendari

Pihaknya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan supaya lebih banyak masyarakat khususnya orang tua yang sadar akan stunting.

“Dengan adanya giat ini, semoga ibu-ibu yang hadir ini bisa dapat edukasi tentang stunting. Saya berharap semoga giat ini bisa berjalan dengan baik,” imbuhnya.

error: Dilarang Keras Copy Paste!