ButonHeadlineMetro KendariNewsSerba-serbi

Bangga, Jokowi Kenakan Baju Adat Buton Saat Upacara HUT RI ke-77 di Istana Negara

×

Bangga, Jokowi Kenakan Baju Adat Buton Saat Upacara HUT RI ke-77 di Istana Negara

Sebarkan artikel ini
HUT RI ke-77
Presiden RI, Jokowi dan Ibu Negara Hj Iriana kenakan pakaian adat Buton saat upacara HUT RI ke-77 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/8/2022) Foto. Istimewa

METROKENDARI.ID – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara, Hj Iriana mengenakan busana adat budaya Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada upacara Bendera HUT RI ke-77 di Istana Negara Jakarta, Rabu (17/8/2022).

Baju Dolomani dari Buton yang dipakai Jokowi berbentuk jubah panjang warna merah dengan ornamen putih di sepanjang pinggiran jubah. Presiden juga mengenakan celana merah dengan ornamen putih senada.

Di dalam jubah merah panjang, Presiden Jokowi menenakan kemeja putih gading berhias payet yang tampak serasi dengan ornamen jubah. Tidak ketinggalan tutup kepala bundar, masih dengan ornamen putih dan sarung berwarna hitam dan putih.

Sementara itu, Ibu Negara Iriana Joko Widodo juga mengenakan pakaian tradisional Buton. Ia memakai baju atasan dan bawahan berwarna biru cerah dengan ornamen emas yang menghiasi permukaan baju.

Ibu Negara juga mengenakan syal biru emas dan juga sapu tangan dengan warna senada. Tidak ketinggalan Ibu Negara memakai mahkota emas di kepala dengan ukuran cukup besar.

Mengenal Baju Adat Buton

Pakaian adat ini terdiri dari sarung dan ikat kepala, motifnya sangat kental berwarna biru. Masyarakat dari suku Buton, umumnya, nggak mengenakan baju, cuma balutan menggunakan kain-kain biasa.

Identitas utamanya, terlihat pada rumbai-rumbai di ikat pinggang. Nah, ini disebut kabokena tanga!

Penggunaan ikat kepala bermotif warna kebiruan, di ulir bertumpuk dan menjadi ciri khas masyarakat dari suku Buton.

error: Dilarang Keras Copy Paste!