metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 16 November 2025

Hari ke-2 Inacraft Oktober 2024, UMKM Pertamina Raih Transaksi Lebih Dari 1 Miliar

Pameran International Handicraft Trade Fair (Inacraft) UMKM binaan Pertamina di Jakarta

METROKENDARI.COM – Pada hari kedua pameran International Handicraft Trade Fair (Inacraft) yang diselenggarakan di Jakarta, UMKM binaan Pertamina mencatat transaksi lebih dari 1 Miliar Rupiah.

Ajang Inacraft, yang merupakan salah satu pameran kerajinan terbesar di Asia Tenggara, telah menjadi peluang emas bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk menampilkan produk unggulan mereka di pasar global.

Baca Juga : Viral! Tak Punya Barcode myPertamina, Pemobil Ini Ngamuk Ditolak Isi Pertalite

Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) mengungkapkan, Pertamina senantiasa mendukung UMKM mitra binaannya, sebagai upaya mengembangkan usaha masyarakat.

Terbukti, pada pameran Inacraft ini, produk-produk kreatif dari mitra binaan Pertamina berhasil menarik minat pengunjung dari dalam dan luar negeri.

“Pada dua hari pertama pameran Inacraft, UMKM binaan Pertamina telah berhasil meraih transaksi lebih dari 1 miliar rupiah. Ini merupakan bukti nyata bahwa produk-produk lokal kita memiliki kualitas dan berdaya saing tinggi bagi pasar internasional,” ujar Fadjar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!