Kendari – Tanggal 18 September diperingati sebagai hari bersih-bersih sedunia, yang dikenal dengan World Cleanup Day (WCD).
Tahun ini relawan bersama penggiat lingkungan hidup menyasar enam lokasi di Kota Kendari untuk dibersihkan serentak pada hari ini, Sabtu (18/9/2021).
Leader WCD Kota Kendari, Ardan mengatakan, titik lokasi untuk kegiatan bersih-bersih hari ini, yakni Bungkutoko, Kali Kadia, Water Sport (Kendari Beach), Kampus STIE 66 Kendari, Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK), dan Universitas Halu Oleo (UHO).
Baca Juga :Nenek Pemburu Sampah Plastik Di Pesisir Teluk Kendari
Baca Juga
Lanjut Ardan, kegiatan ini setiap tahun dilaksanakan sejak 2017 silam, Kemudian tahun ini melibatkan 1.450 relawan yang berasal dari 137 komunitas yang ada di Kota Kendari.
“Kegiatan semacam ini akan berlanjut setiap tahunnya,” ujarnya.
Dirinya mengaku, untuk sampah yang berhasil dikumpulkan akan didaur ulang oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK). Selain itu, kata dia, setiap tahun terjadi peningkatan jumlah sampah yang di kumpulkan.
“Ada peningkatan, berdasarkan laporan pertanggung jawaban WCD Indonesia”, bebernya.
Baca Juga :Video: Cara Unik Peringati Hari Lingkungan,...