Testimoni Siswa
Menurut pendapat siswi
bernama Gendis kelas 5 SD Putra 1, hal yang paling menarik dalam acara ini
adalah terdapatnya lomba. “Hal yang paling menarik dalam sesi adalah selain kegiatan
public speaking, saya juga dapat mengikuti lomba mewarnai dan acaranya benar-benar
seru banget. Kita bisa lomba dapat banyak-banyakan poin dan yang setiap
menjawab akan mendapatkan hadiah dari coach Priska. Materinya gampang banget dan
bisa langsung dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. Menurut saya coach
Priska itu baik, asik, dan seru,” ucap Gendis.
Selain itu, menurut
Nathan kelas 3B SD Putra 1 mengungkapkan bahwa dengan adanya acara ini dapat
belajar bersama dengan teman-teman. “Hal yang paling menarik selama sesi adalah
saya bisa maju ke depan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dari coach Priska.
Saya senang banget karena kegiatan ini saya bisa kumpul sama teman-teman belajar
bareng untuk meningkatkan public speaking saya. Saya berharap public speaking
ini bisa dilaksanakan kembali. Menurut saya coach Priska itu cantik, murah
senyum, dan sabar,” ujar Nathan.
Hal lain disampaikan
Brayden kelas 4 SD Putra 1 yang berpendapat bahwa salah satu hal yang menarik
adalah mendapatkan banyak poin. “Hal yang paling menarik dalam sesi adalah saya
bisa mendapatkan banyak poin dan dapat banyak pertanyaan dari coach Priska dan
saya bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan dari coach Priska. Penjelasannya
sangat jelas dan bisa langsung dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari.
Menurut saya coach Priska itu pintar, ramah, dan seru,” ungkap Brayden.
Baca Juga
Pesan Coach Priska Sahanaya Untuk Anak Muda
Pesan
Coach Priska Sahanaya untuk anak muda atau siswa siswi adalah belajarlah
mengenai public speaking dengan baik sehingga dapat berguna dalam menggali
potensi komunikasi. Hal ini penting agar komunikasi yang berjalan dapat
dimengerti serta tepat sasaran.
Mau sekolah anda mendapatkan public speaking
dari Coach Priska Sahanaya? Yuk daftarkan sekarang juga melalui
nomer dibawah ini.
Priska
Sahanaya (081389608249)
Penulis
: Kiki Nabila Azzahra