Viral! Hanya Karena Pengaruh TikTok, Remaja Ini Nekat Putuskan untuk Transgender
Dilansir NYPost, banyak gen Z yang berpartisipasi dalam gerakan #transgender dan #trans dalam berbagai konten TikTok. Berdasarkan studi yang dilakukan Shanghai United International School di China, pun menunjukkan bahwa TikTok dan media sosial lain memang bisa membentuk pikiran remaja dengan cara yang menyesatkan.
Dalam kasus Ash, video-video yang lewat di halaman For You Page, membuatnya bingung dengan gender sendiri padahal sebelumnya ia dikenal sebagai gadis yang feminin. Ia pun mengakui jika transgender sempat menjadi tren di kalangan anak-anak perempuan.
“Jadi transgender benar-benar sebuah tren TikTok yang dimulai sejak 2020. Aku mulai melihat demografinya yang kebanyakan mempengaruhi remaja perempuan usia 12 hingga 14 selagi mereka paling rentan karena mereka belum dewasa,” kata Ash.
“Aku tahu semua anak yang didorong (untuk berpartisipasi) pada tren itu berpikir mereka 100% benar dan itu bukan dipengaruhi oleh TikTok karena itu lah yang aku rasakan. Tapi aku akan bilang mungkin hanya 1% dari remaja trans di TikTok yang benar-benar trans. Selebihnya terpengaruh,” ujarnya.
Tinggalkan Balasan