Viral! 2 Bule Ini Nyasar ke Kondangan Warga di Kulon Progo
Belum diketahui pasti apa yang membuat bule ini nyasar ke acara kondangan. Namun berdasarkan keterangan dari akun tersebut, dua bule ini datang ke kondangan karena penasaran dengan alunan musik organ tunggal yang dimainkan dalam acara tersebut.
“Entah kronologinya gimana, percakapannya kurang begitu jelas, info dari si pengirim video bahwa 2 bule ini saat jalan-jalan dengar suara organ tunggal terus disamperin, apa mungkin dikiranya party, jedug jedug terus akhirnya mereka datang ya,” tulis keterangan dalam akun tersebut.
Tokoh pemuda Dusun Blumbang, Tabah Sukma Aji, membenarkan adanya dua bule nyasar di acara kondangan yang digelar di daerahnya. “Iya benar Mas, kemarin Sabtu sore. Kebetulan pas itu saya juga lagi di lokasi,” ucap Tabah saat dihubungi detikJogja siang ini.
Tabah menceritakan kronologi dua bule tersebut bisa nyasar ke kondangan itu. Semula pasangan yang tidak diketahui identitasnya ini sedang dalam perjalanan pulang usai piknik di objek wisata sekitar. Dalam perjalanan, kedua bule yang berboncengan sepeda motor ini melewati wilayah Dusun Blumbang.
Tinggalkan Balasan