News

Usai Terlibat Cekcok dengan Sopir Fortuner, Komunitas Avanza Xenia Club Indonesia Langsung Beri Klarifikasi

×

Usai Terlibat Cekcok dengan Sopir Fortuner, Komunitas Avanza Xenia Club Indonesia Langsung Beri Klarifikasi

Sebarkan artikel ini
Komunitas Avanza Xenia Club Indonesia
Usai Terlibat Cekcok dengan Sopir Fortuner, Komunitas Avanza Xenia Club Indonesia Langsung Beri Klarifikasi

METROKENDARI.COM Di media sosial viral video salah satu oknum komunitas Toyota Avanza cekcok dengan pengendara Toyota Fortuner. Bahkan dinarasikan oknum pengendara Avanza itu berlaku arogan sampai mau memukul pengendara Fortuner.

Komunitas Avanza Xenia Club Indonesia (AXCI) buka suara soal video viral itu. Wakil Ketua AXCI Petrus Yoediarto mengatakan pihaknya membenarkan bahwa pengendara Avanza yang terlibat cekcok adalah anggota AXCI Chapter Bandung Raya.

“AXCI mohon maaf kepada masyarakat Indonesia yang terganggu dengan video yang beredar untuk kejadian hari Minggu tanggal 10 Desember 2023 di sekitaran Padaherang, Pangandaran,” kata Petrus dalam keterangan tertulisnya.

Petrus menjelaskan kronologinya. Menurutnya, ketika itu ada acara touring Chapter di Pangandaran. Awalnya, 24 kendaraan melakukan konvoi, tapi karena arus lalu lintas padat dan beberapa kendaraan mengisi BBM, akhirnya konvoi terpecah, juga agar tidak mengganggu lalu lintas.

“Kejadian bermula ketika mobil paling depan yang hanya konvoi dua kendaraan menyalip mobil Fortuner. Selang tidak berapa lama mobil kedua ikut menyalip, tapi tidak dikasih sama Toyota Fortuner. Setiap mobil kedua ini berusaha nyalip Fortuner selalu dihalang-halangi bahkan pemilik Fortuner sempat membuka kaca sambil mengepalkan tangan dan memaki-maki,” jelas Petrus.

“Saat jalan kosong mobil kedua berhasil menyalip mobil Fortuner sambil berhenti dan menghampiri untuk menanyakan maksud pengendara Fortuner terus menghalangi.

Tapi pengendara Fortuner ini langsung menanggapi dengan tensi tinggi akhirnya terjadi perdebatan dan dilerai oleh member lain dan masyarakat sekitar,” sambungnya.

Di sisi lain, akun Instagram raniaasrimaydha yang mengunggah video ini mengatakan, keadaan jalanan saat itu lancar padat. Di depan ada banyak bus dan kendaraan lain. Dari belakang muncul konvoi mobil dari komunitas Avanza Xenia Club Indonesia (AXCI).

“Karena keadaan ramai, jadi mereka tidak terima karena mobil mereka tidak berhasil nyalip mobil kami. Akhirnya mereka maksa untuk nyalip mobil kami dan menghadang mobil kami. Oknum orang ini turun dari mobil dan langsung hendak memukul orang tua saya,” tulisnya dalam keterangan video.

error: Dilarang Keras Copy Paste!