Pelaku merasa permasalahan sudah selesai. Namun ia tak terima spion mobilnya patah hingga kemudian mengejar korban.
“Akibatnya, secara sesaat ada kejadian (cekcok) itu, terus (korban) diuber dan terjadi (kecelakaan). Iya (korban) meninggal,” lanjut Darwis.
Setelah kejadian itu, pengemudi mobil tak berhenti dan malah melarikan diri. Pelaku akhirnya menyerahkan diri pada malam hari setelah mengetahui perbuatannya itu viral di media sosial.
Baca Juga
Menurut Darwis, pelaku OS juga menyerahkan diri karena diminta ibunya. Pelaku beralasan dia sempat mau menyerahkan diri, tetapi bingung harus ke mana.
“Iya (diminta menyerahkan diri) sama mamanya. Kan identitas kendaraan (sudah tahu) itu bersama mamanya. Terus dia juga sudah tahu kejadian itu sudah viral juga, dia dan mamanya (mau) menyerahkan diri, tapi (bingung) ke mana, tadinya mau ke Polsek Cakung,” kata Darwis.