Unik! Warung Makan Ini Buka di Dalam Toko Bangunan, Punya 24 Jenis Lauk!
Begitu juga yang dialami oleh karyawan toko bangunan milik David. Karenanya, ia memutuskan untuk membuka warung nasi agak karyawannya bisa makan dengan harga murah.
“Pada awalnya kan saya dan karyawan susah ya untuk cari makan di wilayah ini. Karyawan saya ada 30 orang, akhirnya saya ambil satu juru masak buat bantu masak,” tutur David.
Menarik Perhatian Masyarakat Lain
David mengatakan bahwa ia menggunakan modal sekitar Rp 400.000-an untuk membuka warung nasi. Awalnya pun hanya menyediakan 4 jenis lauk. Namun, kini terus bertambah.
Mengingat konsumennya bukan hanya karyawannya sendiri, melainkan masyarakat umum. Kini, David menyediakan sekitar 24 jenis lauk yang berbeda-beda setiap hari.
“Ada 8 menu yang utama, sisanya kita ganti-ganti menunya biar gak bosan. Di sini mulai Rp 10.000 aja udah bisa makan nasi pakai lauk dan sayur,” tuturnya.
Tinggalkan Balasan