Metro KendariNewsPendidikan

Tingkatkan Kemampuan Wawasan, BEM FH UHO Gelar Dialog Kebangsaan

×

Tingkatkan Kemampuan Wawasan, BEM FH UHO Gelar Dialog Kebangsaan

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa UHO
Pemateri dan mahasiswa usai acara dialog kebangsaan di Fakulastas Hukum UHO, pada Selasa (22/6/2021) Foto. Yondris Puamalo

Kendari – Puluhan mahasiswa Fakultas Hukum (FH), Universitas Haluoleo (UHO), Sulawesi Tenggara (Sultra) ikut dalam kegiatan dialog kebangsaan.

Selain mahasiswa, dialog Kebangsaan yang digelar oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UHO itu, juga turut dihadiri sejumlah intansi terkait.

Ketua Panitia kegiatan Dialog Kebangsaan BEM UHO, Robi Alamsyah mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan untuk meningkatkan wawasan mahasiswa agar berperan aktif menjadi mentor penjaga persatuan di tengah masyarakat.

“Pastinya kedepan kami akan terus menggelar kegiatan yang bersifat mengedukasi khususnya mahasiswa, apa lagi mahasiswa itu menyandang predikat sebagai insan intelektual terdidik yang seyogyah nya memiliki cakrawala berfikir yang luas, tidak hanya mengenai masalah hukum tapi juga masalah sosial yang kerap terjadi dilingkungan masyarakat dari waktu ke waktu,” ujar Robi saat ditemui metrokendari.com di aula Fakultas Hukum UHO, pada Selasa (22/6/6/2021).

Baca Juga :Detik Terakhir Sebelum Tragedi Kecelakaan Maut 9 Mahasiswa UHO di Bombana

Robi menambahkan, mahasiswa yang ikut sebagai peserta dalam kegiatan itu dapat mengimplementasikannya di lingkungan masyarakat.

Selain itu, para peserta juga diharapkan dapat mampu mengidentifikasi terhadap bahaya berita hoaks yang dapat jadi pemicu terjadinya kegaduhan publik.

“Apa lagi saat ini banyak kelompok tertentu yang berupaya menyelipkan faham tertentu yang bertolak belakang dengan nilai pancasila itu sendiri. Namun, kami optimis kegiatan ini akan memberikan efek positif terhadap masyarakat Sultra. Tidak ada kejayaan yang dibangun dalam semalam semua butuh proses,” ucapnya.

Baca Juga :Lagi, Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Perumahan Kampus Lama UHO

error: Dilarang Keras Copy Paste!