Terra Drone Indonesia memberikan pelatihan kepada PT Bukit Asam Tbk tentang penggunaan DJI Mavic 3 Enterprise dan pengolahan data untuk meningkatkan efisiensi operasional tambang.
Terra Drone Indonesia, perusahaan pemanfaatan
teknologi dan solusi drone telah memberikan pelatihan pengoperasian DJI Mavic 3
Enterprise dan pengolahan data bagi PT Bukit Asam Tbk (PTBA). Pelatihan ini
bertujuan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan kapasitas pemantauan
tambang yang lebih akurat serta berkelanjutan.
Pelatihan yang diberikan oleh Terra Drone Indonesia
meliputi beberapa aspek penting, yaitu:
1. Pengoperasian DJI Mavic
3 Enterprise: Para peserta pelatihan dari PTBA diberikan pengetahuan
mendalam tentang cara mengoperasikan DJI Mavic 3 Enterprise, salah satu
drone komersial terbaru dan tercanggih yang saat ini tersedia. Pelatihan
ini mencakup aspek teknis seperti preflight
checklist, navigasi, maneuver, hingga pemeliharaan rutin.
Baca Juga
2. Keselamatan dan
Kepatuhan Regulasi: Terra Drone Indonesia memastikan bahwa semua operasi
drone dilakukan sesuai dengan regulasi yang berlaku di Indonesia. Oleh
karena itu, sesi pelatihan juga meliputi pembahasan mengenai keselamatan
penerbangan dan kepatuhan terhadap regulasi penerbangan drone di
Indonesia.
3. Pengolahan foto udara
menjadi peta: Dalam sesi ini, peserta dilatih untuk mengolah data yang
dikumpulkan oleh drone. Melalui pengolahan data ini memungkinkan PTBA
untuk mendapatkan peta udara yang lebih akurat dan detail.
4. Studi Kasus dan
Simulasi: Untuk memastikan pemahaman yang mendalam, pelatihan juga
mencakup studi kasus nyata dan simulasi penggunaan drone di lingkungan
tambang PTBA. Dengan demikian, peserta dapat langsung menerapkan teori
yang telah dipelajari dalam situasi praktis.
Dengan pelatihan ini, diharapkan mampu meningkatkan
efisiensi dan akurasi dalam pemantauan tambang. Penggunaan drone memungkinkan
PTBA untuk melakukan survei udara dengan lebih cepat dan akurat dibandingkan
metode konvensional. Selain itu, data yang dihasilkan oleh drone dapat diolah
untuk berbagai keperluan, seperti pemetaan wilayah, pengawasan lingkungan,
hingga pemantauan aktivitas tambang secara real-time.
Managing Director Terra Drone Indonesia, Michael Wishnu Wardana,...