METROKENDARI.COM – Identitas pria misterius yang nyaris menarik Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) saat berkunjung di BLUD RSUD Konawe, akhirnya terungkap.
Berdasarkan informasi yang dihimpun metrokendari.com, identitas pria tersebut diketahui bernama Mahyudin.
Motif Mahyudin menerobos Paspampres bermaksud ingin menyampaikan ke Jokowi soal gaji ASN nya yang ditahan oleh Pemerintah.
Baca Juga : Pria Misterius Terobos Paspampres Nyaris Tarik Tangan Presiden Jokowi di Konawe
Baca Juga
Diketahui, Mahyudin sebelumnya berstatus ASN yang menjabat sebagai Sekretaris Desa (Sekdes) Desa Awuli, Kecamatan Lambuya, Kabupaten Konawe.
Terungkap, Mahyudin sudah tidak lagi mendapat gaji setelah status ASN nya bermasalah dan NIP nya dibatalkan.
Dikutip dari surat edaran BKPSDM Konawe, Mahyudin diangkat sebagai Sekdes di Desa Awuli, pada 2010. Namun kemudian pada 6 Maret 2012, Mahyudin dicopot jabatannya sebagai Sekdes.
Pencopotan itu berdasarkan surat yang diterbitkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Isi surat tersebut tentang pembatalan NIP 19740605 201001...