metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Rabu, 12 Maret 2025

Telkom Dukung Percepatan Digitalisasi UMKM & Startup Melalui Kelas Akselerasi Bisnis dengan Ilmu data Tanpa Coding bersama Monev.id dan IMA Chapter Makassar

Akselerasi Bisnis dengan Ilmu Data Tanpa Coding yang diikuti oleh UMKM/startup, mahasiswa dan juga masyarakat umum.

“IMA Chapter Makassar sebagai organisasi di bidang marketing dan merupakan wadah bagi para penggiat pemasaran, sangat mendukung kegiatan ini karena salah satu sasaran dari kegiatan ini adalah pelaku UMKM/startup yang ada di kota Makassar sehingga sangat bermanfaat untuk pengembangan bisnis kedepannya” Pungkas Nadya Nurlailya Ningsih, selaku sekretaris IMA Chapter Makassar.

Pada dasarnya, kegiatan ini bertujuan untuk mengumpulkan pelaku industri dan data enthusiast dalam satu wadah untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam perencanaan strategi bisnis, tanpa harus memiliki latar belakang teknis yang kuat. Hal tersebut tentunya membawa dampak pada peningkatan kolaborasi dan sinergi dalam membangun ekosistem bisnis dan data yang berkualitas di Kota Makassar.

Arief Rama Syarif, selaku founder Yayasan Komunitas Open Source, merupakan pemateri pada kegiatan ini. Arief membagikan banyak pengalaman pribadinya mengenai bisnis dan ilmu data tanpa coding. KNIME digunakan sebagai tools dalam proses pembelajaran, karena dianggap lebih praktis untuk diaplikasikan bagi pelaku bisnis skala mikro, kecil dan menengah yang tidak mempunyai latar belakang pengetahuan data secara komprehensif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!