Tawuran Antar Pelajar di Ciawi Makan Korban, 1 Orang Dikabarkan Tewas
METROKENDARI.COM – Tawuran antar-pelajar memakan korban jiwa di Jalan Veteran III Ciawi, Kabupaten Bogor. Seorang remaja berinisial MRS (18) tewas dalam tawuran tersebut.
“Korban berinisial MRS (18) meninggal akibat mengalami luka sayatan senjata tajam,” kata Kapolsek Ciawi Kompol Agus Hidayat dalam keterangannya, Senin (6/11/2023).
Agus menyebutkan tawuran terjadi pada Jumat (3/11) malam. Saat itu, korban bersama rekan-rekannya terlibat tawuran dengan salah satu SMK di Kota Bogor di Jl Veteran III Ciawi, Kabupaten Bogor.
“Jadi awalnya korban dan teman-temannya ini sebelumnya berjanjian untuk melakukan aksi tawuran, dan aksi tawuran tersebut dilalukan di jalan Veteran III. Korban dan temannya ini berangkat menuju lokasi dengan sepeda motor, namun saat tiba di lokasi dalam keadaan sepi,” kata Agus.
Tinggalkan Balasan