metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Tanggapi Tuntutan Demo Masyarakat Wawonii, Komisi III DPRD Sultra Segera Keluarkan Rekomendasi RDTR

Ketua Komisi III DPRD Sultra, Suwandi Andi Foto. metrokendari.com)

METROKENDARI.COM – Aksi unjuk rasa ribuan warga Wawonii, Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) di DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra), membawa angin segar.

Tuntutan warga agar dimasukannya kembali tata ruang pertambangan di Pulau Wawonii, ditanggapi positif oleh DPRD Sultra.

Ketua Komisi III DPRD Sultra, Suwandi Andi mengatakan, pihaknya telah menerima aspirasi masyarakat terkait tuntutan mereka agar dibukanya kembali pertambangan di Wawonii.

“Melalui Komisi III, kami merekomendasikan kepada daerah untuk memasukan kembali RDTR (Rencana Detail Tata Ruang) pertambangan di Wawonii, Konkep,” ujar Suwandi usai menemui massa unjuk rasa di DPRD Sultra, Selasa (31/10/2023).

BACA JUGA : Ribuan Warga Wawonii Korban PHK Demo di DPRD Sultra Minta Dibuka Kembali PT GKP

Lebih lanjut Suwandi menambahkan, keputusan dikeluarkannya surat rekomendasi RDTR pertambangan tersebut, atas dasar pertimbangan kondusi dampak yang terjadi saat ini di masyarakat lingkar tambang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!