Ketua KKSS ini, berharap kepada seluruh Kepala Desa yang menghadiri kegiatan sosialisasi untuk bersama-sama mengamalkan kembali nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.
“Jadi kita mengamalkan dalam kehidupan bermasyrakat kita sehari-hari,” terangnya
Ditempat yang sama Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Agus Pria Budiana juga sebagai Pemateri mengatakan, empat pilar kebangsaan sangat penting, bukan hanya kepada para Kepala Desa atau generasi muda melainkan seluruh masyarakat Indonesia khususnya Buton Utara.
Baca Juga
Menurutnya empat pilar kebangsaan ini adalah tiang yang kokoh dalam membangun Daerah.
“Jadi kita harus benar-benar perhatikan, semua harus imbang agar bangsa negara kita menjadi kokoh dan aman,” pungkasnya
Laporan. Shun Waode