METROKENDARI.ID – Kasus tewasnya peserta bernama Masyita (43) yang mengikuti acara tarik tambang Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin Sulawesi Selatan (Ika Unhas Sulsel) memasuki babak baru. Polisi kini menetapkan Ketua Panitia tarik tambang Ika Unhas Sulsel, Rahmansyah alias RS.
Berikut ini perjalanan kasus tewasnya peserta tarik tambang Ika Unhas Sulsel hingga ketua panitia ditetapkan sebagai tersangka.
Tewasnya Masyita terekam dalam CCTV di lokasi. CCTV tersebut menampilkan sejumlah peserta tarik tambang sedang bersantai di tengah Jalan Jenderal Sudirman-Batu Putih. Mereka asyik berbincang satu dengan lainnya.
Tak lama kemudian, tali tambang berwarna putih di jalan tersebut tiba-tiba tertarik kencang dari arah Karebosi. Sejumlah peserta kaget dan mengalihkan pandangannya ke sumber entakan tali yang begitu kencang.
Baca Juga
Korban, Masyita, berdiri di dekat tali. Maysita terpental setelah kakinya terkena entakan tali tersebut. Korban lalu terjatuh dan terbentur barier beton yang berada di tengah jalan.
Sejumlah orang yang berada di sekitar lokasi mendekati dan menolong korban yang terkapar. Beberapa orang di antaranya panik dan histeris.
Tragedi maut itu terjadi saat acara tarik tambang IKA Unhas Sulsel yang melibatkan 5.000 orang di Jalan Jenderal Sudirman, Minggu (18/12). Polisi turun tangan menyelidiki kematian Maysita.
Tanda Tanya Penyebab Tali Tambang Tersentak Kencang
Sebelumnya, penyebab tali tambang tersentak kencang hingga menyebabkan...