Seorang Wanita di Kendari Tewas Ditikam Teman Prianya Saat Karaoke
Baca Juga : Seorang Pria di Kendari Ditangkap Polisi Gara-gara Mau Perkosa Teman Sendiri
Pasca kejadian itu, lanjut Fitrayadi, pelaku langsung melarikan diri menggunakan sepeda motor. Sedangkan korban juga berlari keluar dari kos-kosan itu kemudian mencabut pisau yang menancap dipinggangnya.
“Ada warga yang melihat dan langsung membawa korban ke rumah sakit untuk diberikan pertolongan medis,” terangnya.
Tidak butuh waktu lama, tim Buser 77 Polresta Kendari berhasil menangkap pelaku di tempat persembunyiannya di Puuwatu.
“Pelaku ditangkap di sebuah rumah BTN Puuwatu Indah Permai, pada Minggu (29/5/2022) pagi,” ungkapnya.
Usai ditangkap, pelaku langsung dibawa ke Polresta Kendari untuk diamankan dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
“Pelaku sudah diamankan di sel tahanan Polresta Kendari, dia terancam hukuman tujuh tahun penjara,” tegas Perwira Polisi yang pernah tiga kali menjabat sebagai Kasat Resrkim itu.
Tinggalkan Balasan