metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Sabtu, 18 Januari 2025

Seorang Wanita di Butur Diamankan Polisi Gegara Penganiayaan

Pelaku diamankan Polres Butur

METROKENDARI.ID – Seorang Wanita berinisial WY (33) tahun, di Kabupaten Buton Utara (Butur), diamankan Polisi karena melakukan penganiayaan terhadap korban, WH.

Kasat Reskrim Polres Butur, AKP La Ode Sumarno mengatakan, penganiayaan itu terjadi dipicu karena masalah ketersinggungan.

Awalnya, korban sedang berdiri di pintu depan rumahnya. Lalu lewat pelaku sambil berkata ke arah korban “jadi bos tapi tidak tahu malu. Sudah jadi bos tapi banyak utangnya”.

Korban yang merasa tersinggung, lalu membalas perkataan pelaku. “Kenapa kamu mau urus saya, sementara dirimu sendiri kamu tidak bisa urus”.

“Pelaku tiba-tiba langsung mencekik leher korban. Suami korban yang melihat kejadian itu langsung melerai keduanya,” kata Sumarno.

Akibat dari kejadian itu, lanjut Sumarno, korban merasa kesakitan dan berbekas akibat dicekik pelaku.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!