Seorang Sopir Angkot di Kendari Nyaris Diamuk Warga Usai Tabrak 2 Pengendara Motor
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Kendari, AKP Lesmana Pramuditya membenarkan terkait adanya peristiwa kecelakaan tersebut.
Pelaku saat ini telah diamankan oleh pihak Kepolisian untuk dimintai keterangan dan proses pemeriksaan lebih lanjut.
“Diduga sopir mobil Angkot yang belum diketahui namanya itu, tengah terpengaruh minuman keras (miras) saat tabrakan terjadi,” ujar Lesmana saat dikonfirmasi metrokendari.com melalui sambungan telepon selularnya.
Namun ketika ditanya lebih rinci terkait kronologi peristiwa kecelakaan itu, Lesmana belum bersedia menjawab.
“Kita masih tunggu hasil pemeriksaan anggota. Nanti akan kita sampaikan lebih lanjut,” jelasnya.
Laporan.Wayan Sukanta
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini


Tinggalkan Balasan