Sekda Sultra Ikuti Rakor Inflasi, Kemiskinan Ekstrem, dan Program 3 Juta Rumah secara Virtual
Menurutnya, pengendalian inflasi menjadi kunci keberhasilan penanggulangan kemiskinan, sejalan dengan amanat Instruksi Presiden Nomor 8 Tahun 2025. Ia menekankan strategi pemberdayaan masyarakat melalui tiga fokus utama, yakni:
1. Pengurangan beban dasar dengan jaminan sosial dan bantuan sosial tepat sasaran;
2. Peningkatan pendapatan melalui perluasan akses serta kapasitas pekerja migran, pemberdayaan angkatan kerja, dan penciptaan peluang usaha;
3. Penurunan kantong kemiskinan dengan perbaikan rumah tidak layak huni, pemenuhan infrastruktur dasar, serta pemberdayaan berbasis kawasan.
Kepala BPS RI, Amalia Adininggar Widyasanti, dalam paparannya menyampaikan perkembangan tingkat kemiskinan Maret 2025 serta tinjauan inflasi pada minggu pertama September 2025. Menurutnya, garis kemiskinan nasional terus meningkat seiring kenaikan harga pangan, sehingga perlu menjadi dasar dalam menyusun kebijakan perlindungan sosial dan program pengentasan kemiskinan.
Sementara itu, Perum BULOG melaporkan realisasi pengadaan gabah dan beras mencapai 2,98 juta ton setara beras, dengan stok nasional lebih dari 3,9 juta ton yang dinilai cukup hingga akhir 2025. Kondisi ini diharapkan mampu menjaga stabilitas harga dan mendukung program ketahanan pangan nasional. *IKP*


Tinggalkan Balasan