News

Sebanyak 29 Pengungsi Rohingya Diamankan di Pintu Tol Pekanbaru-Dumai

×

Sebanyak 29 Pengungsi Rohingya Diamankan di Pintu Tol Pekanbaru-Dumai

Sebarkan artikel ini
Pengungsi Rohingya
Sebanyak 29 Pengungsi Rohingya Diamankan di Pintu Tol Pekanbaru-Dumai

METROKENDARI.COM Sebanyak 29 pengungsi asal Rohingya diamankan depan gerbang Tol Batin Solapan, Bengkalis. Puluhan pengungsi tersebut diamankan saat akan masuk tol dengan berjalan kaki.

Dalam video yang diterima detikSumut terlihat puluhan pengungsi berada di pinggir jalan tol. Ada pengungsi laki-laki dan perempuan dari berbagai usia di ruas tol Pekanbaru-Dumai tersebut.

Tak hanya siang hari, pengungsi terekam tetap berada di tepi jalan tol hingga malam hari. Selain pengungsi, terlihat barang-barang juga berserakan di antara mereka.

Kapolres Bengkalis AKBP Bimo Anggoro mengatakan awalnya polisi mendapat laporan adanya puluhan pengungsi di depan pintu tol. Hal itu terlihat dari video yang beredar dari media sosial.

“Malam pukul 20.00 WIB kami lakukan pengawalan pengungsi Rohingya. Para pengungsi diamankan dekat pintu tol,” kata Bimo.

Melihat kondisi pengungsi, petugas lalu membawanya ke depan Kantor BRI Duri XIII di Desa Bumbung. Evakuasi dilakukan karena kondisi malam tadi hujan gerimis.

“Kita bawa ke depan bank BRI karena kan kondisi hujan. Ada juga dibagikan makan,” kata Bimo.

Tercatat ada 29 pengungsi diamankan yang terdiri dari 5 orang pria, 7 wanita, 16 anak-anak dan 1 bayi. Setelah diamankan polisi berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait nasib pengungsi.

“Hasil koordinasi Polri, pengungsi Rohingya akan diamankan ke kantor Imigrasi Pekanbaru. Belum tahu mereka ini dari dan mau ke mana karena masih didalami,” kata Bimo.

error: Dilarang Keras Copy Paste!