Al Hilal, klub Arab Saudi siap beri Messi gaji selangit sebesar 400 juta Euro per musim atau setara Rp 6,4 triliun.
Faktor berikutnya adalah soal Asia yang jadi pasar terbesar beberapa sponsor Timnas Argentina, yakni Adidas dan Coca-Cola. Tentu, pihak sponsor menginginkan Tim Tango turun dengan nama-nama besar agar menambah nilai branding.
Baca Juga
Faktor terakhir, pelatih Lionel Scaloni sedang mencari ramuan terbaru untuk Argentina demi menatap kualifikasi Piala Dunia 2026 pada akhir tahun ini. Beberapa pemain muda diyakini akan dipanggil, tapi para pemain senior seperti Messi sampai Angel Di Maria mungkin masih akan dipakai tenaganya.
Yang pasti, Argentina belum umumkan skuad yang akan dibawa ke Indonesia. Namun mengingat Indonesia adalah salah satu negara dengan fans sepakbola terbesar, kalau Messi datang maka pasti ramai penonton dan tentu jadi sorotan dunia juga.