Resmi Ditutup Gubernur Sultra, Ini Daftar 10 Provinsi Pemenang STQH Nasional XXVIII 2025
“Semoga STQH terus melahirkan generasi Qurani, berakhlak mulia, mencintai kedamaian, dan peduli lingkungan; generasi yang tidak hanya pandai membaca Al-Qur’an, tetapi juga mengamalkannya sehingga menjadi rahmat bagi keluarga, masyarakat, dan bangsa,” tambahnya.
Di akhir sambutan, Gubernur menyampaikan pesan perpisahan kepada seluruh kafilah dari luar provinsi.
“Atas nama pemerintah daerah dan masyarakat Sultra, saya menyampaikan selamat jalan kepada seluruh kafilah yang akan kembali ke daerah masing-masing. Semoga perjalanan Bapak, Ibu, dan saudara-saudari sekalian diberkahi dan dilindungi Allah Subhanahu Wata’ala,” tutupnya.

Dalam ajang ini, Kalimantan Timur keluar sebagai juara umum, sementara Sultra berhasil menempati peringkat ke-9 dari 38 provinsi peserta.
Berikut 10 besar provinsi pemenang:
- Kalimantan Timur (Juara Umum)
- DKI Jakarta
- Sumatera Selatan
- Jawa Timur
- Riau
- Jawa Barat
- Sumatera Utara & Kalimantan Selatan (Juara Bersama)
- Kepulauan Riau
- Sulawesi Tenggara
- Nusa Tenggara Barat (NTB)
Sejumlah kafilah asal Sultra turut menyumbangkan prestasi, di antaranya Muh. Ammar Al Gazali sebagai Qari terbaik II golongan anak-anak, Muh. Rifaldi Almunawar Syamsu sebagai Hafizh terbaik II golongan 10 juz.


2 Komentar