Covid-19KesehatanMetro Kendari

Relawan ASR Kendari Bagikan Makanan dan Vitamin Gratis Untuk Warga yang Isoman

×

Relawan ASR Kendari Bagikan Makanan dan Vitamin Gratis Untuk Warga yang Isoman

Sebarkan artikel ini
Relawan ASR Kendari
Relawan ASR Kota Kendari

Kendari – Relawan ASR terus bergerak membantu masyarakat yang membutuhkan di masa Pendemi Covid19. Saat ini masyarakat sangat membutuhkan bantuan dalam menghadapi situasi Pandemi Covid19 yang hingga saat ini masih belum bisa teratasi.

Ditambah lagi, Pemerintah pusat hingga daerah tengah memberlakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Kondisi ini membuat masyarakat semakin terpuruk khususnya pada perekonomian masyarakat, sehingga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari sangat sulit. Terlebih dalam bayang-bayang angka penularaan covid19 yang belum dapat dikendalikan.

Saat ini, di Kota Kendari jumlah warga yang terpapar covid-19 masih terbilang cukup tinggi, sehingga tenaga medis terkadang kewalahan dalam menangani pasien terpapar Covid19. Akhirnya tidak sedikit warga yang terindikasi terpapar Covid19 melakukan isolasi mandiri (Isoman).

Isoman dipilih masyarakat sebagai salah satu cara untuk dapat sembuh dari indikasi terpapar covid19, namun bila tidak dipenuhi dengan makanan dan vitamin tentu akan sulit untuk dapat pulih ke keadaan semula.

Melihat kondisi itu, Relawan ASR Kota Kendari tergerak untuk membantu para warga yang sedang menjalani Isoman. Relawan ASR bakal hadir menyambangi para warga maupun pasien yang sedang menjalani isoman dengan membawakan makanan dan vitamin.

“Ini kita lakukan sejak tanggal 22 Juli hari ini hingga 28 Juli 2021, selama PPKM berlangsung,” ujar Koordinator ASR Kota Kendari, Alvian Pradana Liambo, Kamis 22 Juli 2021 di Kendari.

error: Dilarang Keras Copy Paste!