Puluhan Advokat di Sultra Resmi Dilantik, Siap Beri Bantuan Hukum Masyarakat Miskin
Ia meyakini, di Sultra banyak masyarakat terbelakang yang mendapat tindak kriminalisasi, namun karena mereka begitu awam dengan dunia hukum, sehingga mereka kadang luput untuk mencari pendampingan hukum.
Olehnya itu, kata dia, pentingnya KAI hadir ditengah-tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan hukum secara prima kepada mereka yang memang membutuhkan bantuan hukum guna membela hak konstitusi setiap manusia di negara ini.
“Sebagai advokat, khusus KAI sebaiknya teman-teman selalu tanggap menjawab segala permasalahan yang minimpah masyarakat, prioritaskan masyarakat miskin bantu pendampingan hukum,” katanya.
Paling penting lagi, tambah Heru, tidak dibenarkan apabila ada advokat KAI yang menolak mendampingi masyarakat, hanya karena persoalan, agama, suku, ras dan golongan.
“Baik kaitannya agama, suku, ras dan golongan, tolong jangan menghambat teman-teman untuk membantu rakyat, karena ini sudah diikrarkan dalam pengangkatan advokat,” tukas dia.


Tinggalkan Balasan