PT Vale Indonesia Serah Terima Renovasi PKM Bahomotefe ke Pemda Morowali
“Terima kasih kepada PT Vale yang sudah memberikan perhatian kepada kecamatan (Bungku Timur) sehingga memggelontorkan biaya sangat besar untuk memperbaiki Puskesmas,” ungkap Bupati.
Dia menilai, PKM Bahomotefe kini menjadi salah satu yang terbaik usai renovasi, terlebih didukung oleh tenaga kesehatan yang mencapai lebih dari 80 orang.
“Fasilitas yang baik ini, tenaga yang banyak, kalau tidak didukung dengan komitmen yang baik, harapan kita tidak bisa terwujud. Semoga bisa menjaga dan merawat fasilitas yang ada agar pasien tetap bisa mendapatkan pelayanan yang terbaik,” jelas Bupati.
Pada kesempatan itu, Bupati Taslim menyampaikan jika kehadiran PT Vale di Morowali yang diharapkan menjadi contoh bagi perusahaan lain, baik dari sisi implementasi program Corporate Social Responcibility (CSR) maupun dalam pertambangan berkelanjutan.
“Mudah-mudahan eksisnya PT Vale bisa menjadi contoh dan indikator bagi perusahaan lain dan pemerintah, baik dalam penerapan CSR maupun bagaimana menambang yang baik,” ungkapnya.


1 Komentar