metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 16 November 2025

Program PPM PT AKP, Pemasaran Tembus Hingga ke Industri Pakan Ternak Terbesar di Sultra

Hal ini dikarenakan produksi telur lokal di Sultra masih sangat terbatas. Kondisi ini membuka peluang besar bagi petani di Desa Tambakua untuk ikut serta dalam rantai pasok industri telur ayam.

Untuk merealisasikan program tersebut, perwakilan PT AKP dan perwakilan masyarakat Desa Tambakua melakukan kunjungan kerja ke dua lokasi penting di Provinsi Sulawesi Selatan, yaitu sebuah peternakan ayam petelur di Kabupaten Maros dan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) di Kota Makassar.

Kunjungan yang berlangsung pada 17-19 September 2025 ini bertujuan untuk membuka jalur pasar baru. Selain itu, rombongan juga menyambangi peternakan ayam Al Hanan Farm di Desa Morome, Kecamatan Konda, Sulawesi Tenggara.

Di semua lokasi kunjungan, rombongan meninjau langsung operasional peternakan ayam petelur. Mereka mempelajari standar kualitas pakan yang dibutuhkan serta potensi pasar bagi jagung yang dihasilkan petani.

“Kami ingin memastikan bahwa hasil kerja keras petani tidak berhenti di ladang. Kunjungan ini membuka mata kami bahwa potensi pasar jagung pakan sangat besar, terutama di industri peternakan,” ujar Stenly Wagiu Sanggel, Admin Manager PT AKP.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!