Ekonomi

POLUTREE: Solusi Inovatif untuk Atasi Polusi Udara dan Emisi Karbon

×

POLUTREE: Solusi Inovatif untuk Atasi Polusi Udara dan Emisi Karbon

Sebarkan artikel ini

Offset Campaign: Kolaborasi Pengurangan Emisi Karbon dengan Customer Perusahaan

Dalam Offset Campaign, perusahaan dapat melibatkan pelanggan atau pengguna mereka dalam aksi pengurangan emisi karbon. LindungiHutan menyediakan API (Application Programming Interface) yang dapat diintegrasikan ke dalam website perusahaan.

“Skema pengurangan polusi sifatnya campaign. Selain melibatkan perusahaan, juga melibatkan customer/user perusahaannya. Nantinya API akan diintegrasikan ke website perusahaan. Selanjutnya, perusahaan akan mendapatkan laporan tentang akumulasi penggunaan dari kalkulator karbon melalui website mereka,” lanjut Maharani.

Selain melibatkan perusahaan dan pelanggan, POLUTREE juga bekerja sama dengan petani lokal di lapangan untuk melakukan aksi penanaman pohon. Dalam hal ini, LindungiHutan memberdayakan komunitas setempat untuk menanam pohon di lokasi-lokasi yang telah ditentukan. Dengan demikian, program ini tidak hanya berkontribusi pada pelestarian lingkungan, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan ekonomi petani melalui aksi hijau yang berkelanjutan.

Program POLUTREE membawa harapan besar bagi masa depan lingkungan Indonesia. Dengan tingkat polusi udara yang semakin memburuk di kota-kota besar, LindungiHutan berkomitmen untuk menjadi bagian dari solusi, tidak hanya dengan bersuara, tetapi juga melalui aksi nyata.

“Harapannya ini menjadi salah satu langkah yang dicoba untuk ikut berkontribusi, tidak hanya bersuara tetapi terlibat dalam aksi bersama,” ucap Maharani.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

error: Dilarang Keras Copy Paste!