metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Polisi Amankan 7 Remaja Saat Hendak Tawuran di Konawe, Sejumlah Sajam Disita

7 remaja diamankan aparat Polres Konawe, pada Sabtu (27/1/2024) Foto. ist

METROKENDARI.COM – Aparat Polres Konawe mengamankan 7 orang remaja yang hendak tawuran dengan membawa berbagai jenis Senjata Tajam (Sajam).

Ketujuh remaja itu diamankan di Kelurahan Kasipute, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, pada Sabtu (27/1/2024) siang.

Kapolres Konawe AKBP Ahmad Setiadi, mengatakan ketujuh remaja itu diamankan saat personelnya sedang menggelar patroli tiga pilar jelang Pemilu 2024.

Saat berpatroli, ia mendapat laporan adanya sekelompok remaja yang hendak tawuran di Kelurahan Kasipute. Mendapat laporan itu, personel gabungan yang terdiri dari Polri, TNI dan Sat Pol PP langsung menuju lokasi.

“Anggota kami juga mengamankan satu busur panah dan satu anak panah yang rencananya akan digunakan pada saat tawuran,” kata Setiadi.

Baca Juga: Penggilingan Padi di Konawe Dibobol Maling, Puluhan Karung Beras Raib Dicuri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!