metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Senin, 17 November 2025

Polda Sultra Gelar Bakti Kesehatan Hari Bhayangkara ke-79, Kapolda: Wujud Kepedulian Nyata Polri untuk Masyarakat

METROKENDARI.COM – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan kegiatan bakti kesehatan yang dipusatkan di Eks MTQ Kendari pada Senin, 16 Juni 2025.

Kegiatan yang bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat ini dibuka langsung oleh Kapolda Sultra Irjen Pol Didik Agung Widjanarko, S.IK., M.H., didampingi Wakapolda Sultra Brigjen Pol Amur Chandra Juli Buana, S.H., M.H serta pejabat utama Polda Sultra dan Ketua Bhayangkari Sultra beserta pengurus Bhayangkari lainnya.

Kapolda Sultra dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan bakti kesehatan ini merupakan wujud kepedulian Polri, khususnya Polda Sultra, terhadap kesehatan masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menghadirkan Polri yang semakin dekat dengan masyarakat, sekaligus membantu mereka mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang mudah dan gratis,” ujar Kapolda.

Pelaksanaan bakti kesehatan dimulai pukul 08.00 WITA dengan berbagai jenis layanan kesehatan yang disediakan. Beberapa di antaranya meliputi pengobatan umum, pemeriksaan dan pengobatan gigi dan mulut, khitanan massal, pelayanan keluarga berencana (KB), pemeriksaan stunting, serta pembagian bantuan sosial kepada masyarakat yang hadir di lokasi kegiatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!